Sunday, October 9, 2016

Kemurahan Hati (Generosity)

Franklin and Electricity, vignet oleh BEP (Bureau of Engraving and Printing) (sekitar 1860). 
Sumber gambar: Wikimedia Commons.

Benjamin Franklin (1706–1790) merupakan bagian dari Abad Pencerahan pada abad ke-18 di Amerika, sebuah masa yang bersumber dari gagasan bahwa selalu ada penjelasan alami bagi setiap fenomena alam. Franklin adalah penemu teori mengenai listrik—dalam upayanya melawan takhayul yang berlangsung pada masa itu (perang antara takhayul dan sains), ketika petir dianggap sebagai kutukan Tuhan—dan kemudian menemukan penangkal petir (1749).

Franklin juga menemukan sistem perapian (1741), sistem kateterisasi (1752), alat musik glass harmonica (1761), kacamata bifokal (1784), dll. Franklin tidak pernah berniat mematenkan penemuan-penemuannya itu; pada otobiografinya ia menulis: 
“...sebagaimana kita menikmati manfaat dari penemuan-penemuan orang lain, sudah seharusnyalah kita juga merasa bahagia bila memiliki kesempatan untuk melayani orang lain melalui penemuan-penemuan kita, dan ini semestinya kita lakukan dengan suka cita dan sepenuh hati.”

No comments:

Post a Comment